RUANG LINGKUP SIMULASI DAN PEMODELAN Oleh Firman Aji

 

 


Assignment
Firman Aji Ardiansyah
5C TI
2103015059



A. Simulasi 

    Simulasi diartikan sebagai teknik menirukan atau memperagakan kegiatan berbagai macam proses atau fasilitas yang ada di dunia nyata. Fasilitas atau proses tersebut disebut dengan sistem, yang mana di dalam keilmuan digunakan untuk membuat asumsi-asumsi bagaimana sistem tersebut bekerja.
    Untuk melihat bagaimana sistem tersebut bekerja maka dibuat asumsi-asumsi, dimana asumsi-asumsi tersebut biasanya berbentuk hubungan matematik atau logika yang akan membentuk model yang digunakan untuk mendapatkan pemahaman bagaimana perilaku hubungan dari sistem tersebut.
    Lingkup aplikasi simulasi sangat banyak dan terdiri dari berbagai bagian. Berikut adalah contoh beberapa jenis permasalahan utama dimana simulasi dibangun menjadi alat yang bermanfaat :
  • Perancangan dan analisis sistem manufaktur
  • Evaluasi sistem persenjataan militer atau persyaratan militer lainnya
  • Penentuan persyaratan hardware atau protokol untuk jaringan komunikasi
  • Penentuan persyaratan hardware dan software untuk sistem komputer
  • Perancangan dan operasional sistem transportasi seperti bandara udara, jalan tol, pelabuhan laut dan jalan bawah tanah
  • Evaluasi rancangan pada organisasi jasa seperti call center, restoran cepat saji, rumah sakit dan kantor pos
  • Re-engineering pada pemilikan pabrik
  • Penentuan kebijaksanaan pemesanan barang pada sistem inventori
  • Analasis keuangan atau sistem ekonomi

Jenis-jenis Simulasi
  • Discrete Event Simulation = Jenis yang memodelkan sistem seiring berjalannya waktu, misalnya seperti operasi pabrik (stamping, turning, miling) atau analisis lalu lintas (jalan, jaringan antrian)
  • Dynamic Simulation  = Jenis yang memodelkan sistem saat berjalan melalui ruang, sebagai contoh misalnya kinematika mesin, ergonomi manusia, pengujian aerodinamis dan prototipe virtual
  • Process Simulation  = Merupakan simulasi atau pemodelan interaksi fisik antara dua atau lebih sistem, seperti pemodelan produk dalam layanan, pemodelan produk dalam pabrik atau perkiraan cuaca

B. Pemodelan

    Teknik modeling adalah proses belajar mengamati terhadap seorang model yang dibuat sebagai perangsang suatu gagasan, sikap atau perilaku, kemudian untuk dapat ditiru dan mengalami perubahan tingkah laku seperti model yang diamati. Teknik modeling digunakan untuk memperkuat perilaku yang telah terbentuk sebelumnya, serta dapat juga digunakan untuk membentuk perilaku baru yang belum ada pada diri konseli atau individu.

    Teknik modeling juga diartikan sebagai proses belajar melalui observasi dimana tingkah laku dari seorang individu atau kelompok, sebagai model, berperan sebagai rangsangan bagi pikiran-pikiran, sikap-sikap, atau tingkah laku sebagai bagian. Teknik modeling memanfaatkan proses belajar dengan menggunakan seseorang atau bahkan beberapa orang yang dianggap memiliki sikap yang teladan dan bisa berperan untuk merangsang pikiran, tindakan, maupun sikap orang lain.


Jenis-jenis Pemodelan
  • Model Ikonik = Perwakilan fisik dari beberapa hal, baik dalam bentuk ideal maupun dalam skala yang berbeda. Model ikonik ini mempunyai karakteristik yang sama dengan hal yang diwakilinya, dan terutama amat sesuai untuk menerangkan kejadian pada waktu yang spesifik
  • Model Analok = Model analog dapat digunakan untuk mewakili situasi dinamik, yaitu keadaan yang berubah menurut waktu. Model ini lebih sering digunakan daripada model ikonik karena kemampuannya untuk mengetengahkan karakteristik dari kejadian yang dikaji
  • Model Simbolik (Model Matematik) = Format model simbolik dapat berupa bentuk angka, simbol dan rumus. Jenis model simbolik yang umum adalah persamaan (Equation)


Alur Hubungan Simulasi dengan Dunia Nyata




PPT dari Materi Ini






Artikel ini dibuat sebagai tugas kuliah  sebagaimana yang tertuang dalam https://onlinelearning.uhamka.ac.id

Comments

Popular posts from this blog

Berita Uhamka Oleh Firman Aji - 2103015059

Simulasi Dalam Sistem Dinamik Oleh Firman Aji

Contoh Penerapan Diagram Simpal Kausal (CLD) Oleh Firman Aji